Cara Cek Layar HP Semua Merek Lengkap

Rata-rata hp keluaran terbaru saat ini sudah mengusung layar modern yang kita kenal sebagai layar LCD atau layar touch screen. Berbeda dengan layar hp zaman dulu layar hp touchscreen yang diaplikasikan di hp-hp terbaru memiliki kualitas gambar yang tentu jauh lebih bagus tetapi juga memiliki kekurangan.

Salah satu kekurangan yang mungkin sudah banyak didengar atau bahkan dialami oleh beberapa pengguna hp adalah rusak di bagian LCD-nya. Jika layar LCD hp rusak maka biaya yang dikeluarkan tentu tidak sedikit oleh karena itu kita wajib mengecek layar hp dengan seksama terutama jika ingin membeli hp-hp second.

Supaya tidak penasaran bagaimana cara mengeceknya maka ada baiknya kita simak artikel yang membahas tentang cara cek layar hp berikut!

Cara Cek Layar Hp Vivo

Punya hp vivo dan ingin mengecek layarnya? Tenang saja karena Vivo telah menyediakan tools yang bisa diakses pengguna agar bisa mengetahui kondisi layar hp. Berikut langkah-langkahnya!

  1. Buka aplikasi Telepon yang ada di hp,
  2. Tekan tombol *#558#, setelah itu akan muncul beberapa opsi yang bisa dipilih,
  3. Pilih Engineering test,
  4. Pilih tab menu Engineering 1,
  5. Tap di bagian opsi Touchscreen test,
  6. Tunggu beberapa saat hingga keseluruhan layar hp berubah warna. Jika layarnya bewarna merah maka LCD tandanya sudah pernah diganti atau tidak ori, dan sebaliknya jika tampilan layarnya bewarna hijau maka LCD masih belum pernah diganti atau masih ori.

Cara Cek Layar Hp Oppo

Selanjutnya kita akan membahas mengenai bagaimana langkah-langkah untuk mengecek layar di hp buatan Oppo. Agar lebih jelasnya mari kita ikuti step by step yang berikut ini!

  1. Buka aplikasi Telepon,
  2. Tekan tombol *#808#, setelah itu jendela EngineerMode akan ditampilkan,
  3. Geser layar ke kanan untuk memilh tab menu yang lainnya,
  4. Pilih tab menu Device debugging,
  5. Tap di bagian menu TouchScreen,
  6. Pilih opsi HandWriting, lalu kita bisa langsung membuat garis menggunakan jari di tampilan handwriting tersebut untuk mengecek apakah ada bagian layar yang tidak berfungsi.

Cara Cek Layar Hp Samsung

Samsung terkenal dengan kualitas layarnya yang bagus tapi tidak menutup kemungkinan layar hp samsung juga bisa mengalami kerusakan. Maka dari itu simak cara mengecek layar samsung berikut!

  1. Buka menu Telepon,
  2. Tap pada bagian icon Dial Pad,
  3. Tekan kode *#0*#, kemudian kita akan dibawa ke tampilan Test List berisi berbagai macam tes yang bisa dipilih,
  4. Pilih opsi Touch, setelah itu tampilan layar hp akan berubah menjadi putih dengan garis kotak-kotak di sisi-sisi layarnya,
  5. Cek layar hp dengan menyentuhkan jari ke garis kotak-kotak tersebut, jika hasilnya bewarna biru maka layar berfungsi dengan normal, tapi jika warna tidak berubah maka kemungkinan layar mengalami trouble.

Cara Cek Layar Hp Realme

Ingin beli hp realme tapi kurang yakin dengan tampilan layarnya? Jangan bingung karena kita bisa mengecek layar hp realme dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini!

  1. Buka aplikasi Telepon di hp,
  2. Ketik *#899#, selanjutnya kita akan menemui beberapa opsi yang bisa dipilih,
  3. Scroll-scroll ke bawah hingga menemukan opsi Backlight apabila ingin mengecek lampu layar atau kecerahan layar hp,
  4. Pilih opsi LCD jika ingin melihat apakah warna layar hp bekerja dengan normal atau tidak.

Baca juga: Cara Cek IMEI HP.

Cara Cek Layar Hp Xiaomi/Redmi

Para xiaomi fans yang memiliki hp xiaomi ataupun hp redmi series bisa meniru langkah-langkah berikut ini untuk mengecek kondisi layar hpnya!

  1. Buka aplikasi Telepon yang ada di hp,
  2. Tekan angka *#*#64663#*#*, selanjutnya kita akan dibawa masuk ke tampilan MMIGroup berisi berbagai macam opsi untuk mengecek kondisi hp,
  3. Pilih bagian opsi LCD untuk mengecek kondisi layar hp, baik akurasi warnanya, pikselnya dan lain sebagainya,
  4. Pilih opsi TouchPanel jika ingin mengetes kinerja touch screen hp.

Simak juga: Cara Cek Lokasi HP.

Cara Cek Layar Hp infinix

Sekelas hp infinix ternyata juga menyediakan tools yang dapat diakses pengguna jika ingin mengecek layar hpnya. Untuk lebih detailnya mari simak saja step by step yang satu ini!

  1. Buka aplikasi Telepon,
  2. Ketikkan kode dial *#90#,
  3. Tap di bagian opsi CORRECT yang ada di pojok kiri bawah layar,
  4. Pilih opsi Manual Test, kemudian akan ada beberapa opsi pengetesan yang bisa dipilih pengguna,
  5. Tap di bagian opsi Color untuk mengetes kondisi layar hp, setelah itu warna layar akan berubah menjadi merah,
  6. Cek layar dengan seksama,
  7. Tap pada layar untuk mengganti warna merah menjadi warna selanjutnya yakni warna hijau,
  8. Tap lagi layarnya hingga pengetesan selesai,
  9. Tap tombol Correct jika tidak menemukan error pada layarnya.

Simak juga: Cara Cek RAM HP.

Penutup

Bentuk kerusakan pada LCD hp bisa bervariasi seperti layar tidak menampilkan gambar, warna tidak akurat, hingga kerusakan-kerusakan seperti muncul white spot, dead pixel dan lain sebagainya.

Untuk itu kita bisa mengetes layar hp salah satunya dengan memanfaatkan kode dial yang telah disediakan oleh tiap-tiap brand hp, tinggal sesuaikan saja kode dialnya dengan hp yang kita miliki.

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar