Game Pesawat Terbaik Online & Offline Android
Sekarang pilihan game pesawat di Android sudah semakin banyak dibuat oleh para pengembang. Alasannya, tentu karena minat dari para pengguna yang cukup tinggi. Belum lagi pengguna smartphone di Indonesia kebanyakan adalah Android.
Terlebih lagi keunikan dari game pesawat yang seru dan berbeda dengan game lainnya. Pengguna akan dibawa menuju suasana langit dan penerbangan dengan pengalaman yang luar biasa. Berikut rangkuman game pesawat yang tidak boleh terlewatkan, di antaranya yaitu:
1. Airplane Pilot Sim
Pilihan game pesawat di Android terbaik salah satunya ada Airplane Pilot Sim. Jika diartikan sesuai dengan namanya, game yang satu ini mempunyai peran sebagai penerbang atau pilot. Nantinya pilot akan membawa berbagai pesawat komersial dengan misi tertentu.
Jadi meskipun pesawat yang diterbangkan oleh para pemain berbeda, tetapi tugas utamanya adalah sebagai pilot. Untuk tampilan grafisnya sendiri, game ini biasa saja sebenarnya. Namun masih tetap bagus untuk dicoba dan dimainkan.
Para pemain juga akan merasakan keuntungan saat memainkan game yang satu ini. Mengingat ada beberapa keunggulan yang ditawarkan oleh pengembang, salah satunya fitur grafis, kondisi dan kokpit pesawat. Inilah yang membuat banyak orang ingin mencobanya.
Baca juga: Game Booster PC Terbaik.
2. Plane Simulator 3D
Sensasi menjadi seorang pilot handal yang menerbangkan berbagai macam pesawat kini bisa dirasakan dengan memainkan Plane Simulator 3D. Cukup dengan mengunduhnya di Play Store, maka game pun siap dimainkan. Proses penerbangan pun bisa dikendalikan langsung oleh pemain.
Telah dibekali dengan tampilan grafis 3D yang epic, membuatnya jadi salah satu game favorit. Belum lagi jumlah pesawat yang ada di dalamnya terdapat sebanyak 24 pilihan. Membuat para pemain bebas memilih pesawat yang akan diterbangkannya.
Lihat juga: Game Tebak Gambar Android Terbaik Online & Offline.
3. Modern Warplanes
Hanya menerbangkan pesawat tanpa ada tantangan? Kini pemain bisa mencoba Modern Warplanes yang dilengkapi dengan permainan aksi penuh tantangan. Tidak hanya itu saja, pilot juga akan melakukan tempur menggunakan pesawat.
Untuk animasi ataupun tampilan grafisnya, game ini menawarkan pemandangan yang menarik untuk dilihat. Hal inilah yang membuat para pemain betah untuk memainkannya dalam jangka waktu lama. Agar bisa memainkannya, pastikan bahwa sambungan internet stabil.
Baca juga: Game Horor Android Terbaik.
4. Prepare for Impact
Game selanjutnya yang dapat pemain coba adalah Prepare for Impact. Berbeda dengan game pesawat lainnya, game ini bertujuan untuk memberikan edukasi tentang penerbangan. Jadi selain bermain, tugas utamanya adalah mengajarkan keselamatan saat penerbangan.
Terdapat beberapa level yang dapat pemain coba dalam game ini. Untuk keseluruhan level yang ada, semuanya berkaitan dengan proses penyelamatan saat ada kemungkinan buruk dalam pesawat. Contohnya aksi saat terjadi kesalahan landing atau yang lainnya.
Baca juga: Game Petualangan Android Offline.
Ketika memainkan game tersebut, pemain harus mengikuti beberapa prosedur yang ditampilkan. Hal ini dilakukan sebagai salah satu tahapan-tahapan yang harus dilakukan dalam penyelamatan. Apabila setiap tahap berhasil diselesaikan, maka permainan pun akan naik level.
5. Airline Comander
Terakhir, game pesawat yang cukup menegangkan dengan banyak pertarungan adalah Airline Comander. Merupakan game yang sangat menantang dan patut untuk dicoba. Pasalnya pemain akan diajak untuk mengontrol berbagai pesawat dengan banyak misi di dalamnya.
Pengalaman bermain yang akan diterima pun akan terasa sangat nyata, bagaimana tidak? Setiap pemain akan diminta untuk menerbangkan pesawat hingga landing. Namun tenang saja, kelengkapan seperti navigasi ada di dalamnya.
Simak juga: Rekomendasi Game RPG PC Terbaik dan Keren.
Akhir Kata
Itulah rangkuman beberapa game pesawat di Android terfavorit saat ini. Siapapun yang ingin mencoba permainan di atas, bisa langsung mengunduhnya lewat Play Store. Kabar gembiranya, game di atas bisa diperoleh secara gratis.