Ukuran TV LED 50 Inch Berapa CM? Ini Jawabannya

Punya dana lebih dan ingin upgrade TV dari ukuran yang awalnya 43 inchi ke ukuran yang lebih besar lagi? Jangan khawatir karena tv berukuran 50 inchi sudah banyak tersedia di pasaran. Sebagian besar TV yang ukurannya 50 inchi saat ini sudah mendukung resolusi yang tinggi yakni 4K sehingga kualitasnya tak perlu diragukan lagi. Tapi sebelum itu ada baiknya kita harus mengetahui beberapa hal baik mengenai ukuran sebenarnya dari TV yang ingin dibeli hingga jenis dan luas ruangan yang cocok untuk menempatkan TV tersebut.

Agar tidak bingung mengenai hal itu mari simak pembahasan tentang TV 50 inchi serta beberapa rekomendasi TV keluaran terbaru berikut!

Ukuran TV 50 Inch Berapa CM?

Ukuran TV 50 Inch dalam CM adalah 110,7 X 62,3 cm. Panjang dari tv tersebut adalah 110,7 cm. Sedangkan lebar dari tv tersebut adalah 62,3 cm. Seperti yang kita tahu hampir semua pabrikan TV menggunakan satuan inchi untuk patokan ukuran dari TV bukan satuan cm atau sentimeter.

ilustrasi panjang lebar tv 50 inch

Tetapi jika 50 inchi tersebut kita konversikan ke dalam cm maka jatuhnya adalah 127 cm yang mana merupakan panjang diagonal dari sebuah TV.

Perlu diingat bahwa ukuran TV antar satu brand dengan brand yang lain tidak sama persis tergantung dari desainnya, bezel-nya dan lain sebagainya.

Jenis Dan Luas Ruangan Yang Cocok Untuk Tv 50 Inch

Semua orang pasti ingin punya TV yang ukurannya besar tapi kita juga harus mempertimbangkan baik-baik luas dan jenis ruangan yang akan dipakai untuk meletakkan TV. TV yang terlalu besar jika diletakkan di ruangan yang sempit pasti akan memakan banyak tempat dan tidak nyaman saat dipakai untuk menonton.

Untuk ukuran TV 50 inchi idealnya dapat diletakkan di ruangan berukuran sedang seperti ruang tamu, ruang keluarga, di kantor, atau di kamar tidur dengan luas yang tidak terlalu besar.

Luas ruangan juga berpengaruh terhadap output audio TV karena teknologi yang ditawarkan TV 50 inchi sudah pasti memuaskan berkat adanya fitur seperti dts sound, dolby atmos dan lain sebagainya.

Jarak Ideal Menonton Tv 50 Inch

Jika luas atau jenis ruangan sudah ditentukan maka kita juga sebaiknya menentukan jarak ideal untuk menonton TV 50 inchi agar mendapatkan pengalaman menonton yang lebih baik. Tentu apabila kita tidak mempertimbangkan hal itu maka kita bisa tidak nyaman saat menonton TV dan bahkan bisa menimbulkan capek di mata maupun di leher karena jaraknya tidak ideal.

Untuk TV 50 inchi yang sudah mendukung resolusi 4K memiliki jarak menonton ideal sekitar 1,8 meter atau 6 inchi.

Sementara jika TV 50 inchi yang kita miliki masih support di resolusi Full HD maka jarak yang ideal saat menonton berada di kisaran 8 feet atau 2 meter.

Rekomendasi TV 50 Inch Terbaru

1. Changhong U50H7P PRO

Tv 50 Inchi yang satu ini menawarkan fitur-fitur yang terbilang lengkap dengan harga yang cukup terjangkau di kelasnya.

Menggunakan OS Google TV di dalamnya kita bisa menonton berbagai macam film dari berbagai macam platform dan tersedia ribuan aplikasi yang bisa diinnstall.

2. LG 50UR8050

Ini adalah salah satu dari sekian banyak TV 50 inchi buatan LG yang sudah mendukung resolusi 4K dan wajib untuk dipertimbangkan.

Kualitas gambar dan warna yang dihasilkan TV sangat jernih berkat adanya fitur HDR10 Pro. Selain itu processor yang ditanamkan sudah menggunakan processor terbaru dari LG yakni A5 Gen 6 AI.

3. TCL 50A50

Pilihan google TV terbaik dan terbaru lainnya yang juga bisa kita pertimbangkan di awal tahun ini datang dari pabrikan TCL yakni TV TCL 50A50.

Kelebihan dari TV ini ada pada sisi visualnya di mana TV sudah support resolusi 4K yang sudah support HDR dan Dolby vision serta mendukung Dolby Atmos untuk meningkatkan kualitas suaranya.

Kesimpulan

Umumnya TV 50 inchi memiliki panjang sekitar 110,7 cm dengan lebar berkisar di 62,3 cm. Sementara untuk panjang diagonalnya sendiri berada di kisaran 110,7 cm. Pengguna bisa menempatkan TV berukuran 50 inchi tersebut di ruangan-ruangan yang luasnya tidak terlalu besar dan tidak terlalu sempit seperti ruang tamu, ruang keluarga, di kantor, atau di kamar tidur.

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar