8 Aplikasi Hotspot WiFi untuk PC dan Laptop Terbaik 2024

Adakalanya kita hanya memiliki koneksi internet di laptop atau komputer. Padahal kita juga membutuhkan internet untuk perangkat lain atau untuk teman kita. Solusinya adalah dengan melakukan sharing wifi dari laptop tersebut. Windows 10 sudah memiliki fitur hotspot yang bisa diaktifkan dari taskbar. Namun versi Windows sebelumnya tidak memiliki fitur tersebut. Sehingga perlu menginstall aplikasi hotspot agar bisa share wifi dengan mudah.

Saat ini ada banyak sekali aplikasi hotspot PC yang tersedia. Tentunya ada yang gratis dan ada juga berbayar. Dari berbagai aplikasi yang telah kami coba kami akan merekomendasikan 8 aplikasi dengan fitur terbaik. Kehandalan dan kemudahan penggunaan juga menjadi faktor yang kami perhatikan.

Berikut ini adalah rekomendasi aplikasi hotspot wifi terbaik untuk laptop dan PC Windows 7, 8, 10 dan 11.

1. Connectify

Tampilan aplikasi connectify di windows 7

Connectify merupakan aplikasi hotspot terbaik dan paling populer saat ini. Aplikasi ini memiliki user interface yang sangat mudah digunakan. Kita hanya perlu memilih koneksi yang akan dishare, menentukan nama hotspot, password lalu menekan tombol Start. Tidak hanya mudah, Connectify juga mampu meningkatkan sinyal hotspot kita. Sehingga laptop kita memiliki kekuatan sinyal mirip dengan router.

Connectify dapat digunakan untuk sharing berbagai jenis koneksi internet. Mulai dari WiFi, jaringan kabel LAN, 3G hingga 4G. Bagi pengguna VPN, aplikasi ini juga bisa digunakan untuk berbagi koneksi VPN. Selain kehandalan dalam hal koneksi, Connectify juga memiliki fitur monitoring yang tidak kalah handal. Kita dapat melihat jumlah konsumsi data dari setiap pengguna yang terhubung ke hotspot.

Sayangnya semua fitur tersebut hanya tersedia di versi aplikasi Connectify berbayar. Namun Connectify juga menyediakan versi gratis. Versi tersebut bisa digunakan untuk membuat hotspot selama 30 menit.

Keunggulan:

  • Tampilan mudah digunakan.
  • Mendukung semua jenis koneksi internet.
  • Mode wifi repeater dengan sinyal yang lebih kuat.
  • Monitoring konsumsi data setiap pengguna.

2. MHotSpot

Halaman awal mhotspot di windows 10

Jika mencari aplikasi hotspot gratis terbaik maka Mhotspot adalah jawabannya. Mhotspot memiliki tampilan mirip dengan connectify sehingga mudah digunakan. Namun sayangnya kita hanya bisa menerima maksimal 10 pengguna hotspot pada aplikasi ini.

Fitur yang dihadirkan Mhotspot tergolong cukup lengkap untuk sebuah aplikasi gratis. Kita bisa mengubah nama hotspot, memberi password dan membatasi jumlah pengguna dengan mudah. Mhotspot juga mendukung hampir semua koneksi namun sayangnya tidak mendukung koneksi VPN. Dari semuanya tersebut yang paling penting adalah aplikasi Mhotspot 100% gratis.

Keunggulan:

  • 100% gratis.
  • Mudah digunakan.
  • Support mayoritas jenis koneksi internet.

3. MyPublicWifi

Tampilan aplikasi hotspot mypublicwifi

MyPublicWifi adalah aplikasi hotspot gratis yang memiliki fitur sangat lengkap. Selain fitur utama berupa SSID dan password MyPublicWifi juga dibekali dengan fitur firewall dan log. Pada fitur firewall kita bisa block akses ke sosial media, upnp, file sharing seperti bittorrent hingga block akses internet. Sedangkan fitur log akan memungkinkan kita melihat situs-situs yang diakses pengguna hotspot.

MyPublicWifi juga memiliki fitur bandwith management untuk mengatur kecepatan setiap pengguna hotspot. Dengan berbagai fitur tersebut MyPublicWifi patut untuk dicoba dan bisa dibandingkan dengan Mhotspot yang sangat populer.

Keunggulan:

  • Gratis.
  • Firewall untuk block sosial media, block file sharing, block internet dan upnp.
  • Log URL yang dikunjungi pengguna.
  • Port forwarding dan mode game.
  • Support Wifi direct.

4. Baidu WiFi Hotspot

Baidu wifi hotspot merupakan aplikasi share wifi dengan tampilan yang juga sangat simpel. Aplikasi ini menyediakan fitur blacklist untuk block pengguna. Baidu wifi hotspot juga hadir dengan fitur sharing file antara komputer dengan HP. Tentunya fitur tersebut memiliki tombol tersendiri untuk dioperasikan.

Keunggulan:

  • Gratis.
  • Ringan dan mudah digunakan.
  • Fitur blacklist dan sharing file dengan HP.

5. OSToto Hotspot

Software ini merupakan aplikasi simpel dan ringan. Ostoto hotspot sangat cocok untuk Anda yang tidak mementingkan fitur dan hanya ingin sharing wifi saja. Tentunya kita masih dibekali dengan fitur wajib yaitu ubah nama wifi dan pengaturan password. Fitur tambahan yang sebenarnya tidak terlalu penting yaitu blacklist tersedia di software ini. Padahal kita hanya perlu mengganti password wifi yang tidak diketahui pengguna tersebut agar tidak bisa masuk ke hotspot.

Keunggulan:

  • Sangat ringan dan simpel.
  • Fitur blacklist.
  • Gratis.

6. HostedNetworkStarter

HostedNetworkStarter merupakan software portable sehingga tanpa perlu menginstall di Windows. Sayangnya fitur HostedNetworkStarter tidak selengkap software lainnya. Kita hanya bisa tethering wifi dengan password tanpa adanya fitur tambahan.

Keunggulan:

  • Portable tanpa perlu install di Windows.
  • Gratis.

7. MaryFi

Software ini juga sangat simpel dan tentunya gratis. User interface hanya menyediakan kolom nama wifi dan password saja. MaryFi sangat cocok untuk Anda yang tidak perlu fitur lain untuk sharing wifi. Sayangnya MaryFi tidak mendukung Windows 10. MaryFi hanya bisa digunakan pada Windows 7 dan 8 saja.

Keunggulan:

  • User interface sangat simpel.
  • Gratis.

8. Virtual Router

Virtual Router merupakan aplikasi open source ringan tanpa ada proses di background. Sama seperti HostedNetworkStarter, software ini juga portable tanpa perlu diinstall. Namun Virtual Router memiliki UI yang lebih mudah digunakan. Sayangnya Virtual Router tidak dikembangkan lagi. Aplikasi ini hanya mendukung Windows 7 dan 8.

Keunggulan:

  • Open source gratis.
  • Portable.
  • Sangat ringan.
  • UI mudah digunakan.

Kesimpulan

Dari 8 aplikasi hotspot di atas, Connectify masih menjadi yang terbaik dengan segala fitur andalannya. Namun untuk versi gratis masih didominasi oleh Mhotspot dan MyPublicWifi dengan dibekali fitur-fitur yang tidak kalah lengkap.

M. Hernawan
Web developer yang juga suka dengan dunia sysadmin. Pernah belajar Teknik Informatika di Indonesia.

Kirim Komentar