Cara Mengaktifkan NFC di iPhone dan Android

Teknologi perkembang dengan pesat, dapat dilihat dari berbagai kemudahan seperti adanya NFC. Cara mengaktifkan NFC cukup mudah, dan bisa dilakukan pada perangkat Android maupun iPhone. Zaman dulu mungkin tidak terbayangkan seseorang bisa membayar parkirnya dengan menempelkan kartu.

Memesan makanan juga cukup menempelkan kartu dan bisa mendapatkannya. Konsep ini disebut dengan tap-and-go. Metode transfer yang digunakannya adalah komunikasi berjarak dekat (near field communication) berbekal koneksi internet. Jadi, apa yang dimaksud NFC? Selengkapnya ada disini:

Mengenal Apa itu NFC

Sebelum membahas cara mengaktifkan NFC, mari mengenal teknologi ini terlebih dahulu. NFC merupakan inovasi teknologi yang berfungsi sebagai penghubung antar perangkat. Minimal harus ada dua perangkat yakni penangkap sinyal dan transmitter. NFC menghadirkan koneksi dengan kecepatan rendah serta pengaturan sederhana.

NFC menjadi dokumen identitas yang bersifat elektronik, disebut juga kartu kunci. Umumnya, NFC dipakai di sistem pembayaran yang sifatnya non tunai. Contohnya pembayaran menggunakan e-money, kartu kredit, dan sejenisnya. Selain itu juga dapat berbagai file-file kecil.

Contohnya adalah kontak, video, foto, dokumen, dan sebagainya. Ada NFC pasif dan aktif. Perangkat pasif memiliki pemancar kecil yang memberikan informasi menuju perangkat NFC lainnya. NFC pasif belum dapat memproses informasi, contohnya iklan yang dipajang pada dinding gedung.

Lain halnya dengan NFC yang aktif sehingga bisa menerima dan mengirimkan data. Perangkat ini dapat berkomunikasi antara satu dengan lainnya, termasuk NFC pasif. Keunggulan NFC yakni membutuhkan sedikit daya, dengan proses yang lebih cepat daripada jaringan lain.

Cara Mengaktifkan NFC

Sebelumnya telah dijelaskan tentang apa yang dimaksud NFC. Perangkat ini membuat transaksi cashless semakin praktis. Pengguna dapat menghubungkan informasi dari debit serta kredit ke NFC. Namun untuk menggunakannya, terlebih dahulu perlu mengaktifkan dengan tahap-tahap berikut:

Di HP Android

Di Indonesia, pengguna Android masih mendominasi karena banyak jenisnya serta harga yang relatif beragam. Android merajai teknologi dengan terus meningkatnya jumlah pengguna, salah satunya kompatibel untuk terhubung dengan NFC. Berikut adalah langkah-langkah mengaktifkan NFC di Android:

  1. Buka perangkat masing-masing, lalu masuk ke menu “Settings” yang berupa pengaturan.
  2. Carilah “More settings” untuk memasuki pengaturan lainnya. Bisa juga melalui “Advanced settings”. Pengguna akan melihat pilihan yang bertuliskan “NFC”.
  3. Di beberapa ponsel Android, NFC bisa ditemukan di pengaturan jaringan, yakni “Networks”. Bisa juga dengan langsung mengetikkan “NFC” pada kolom pencarian.
  4. Geser posisi NFC menuju “On” untuk mengaktifkannya. Jika tombolnya sudah berubah warna, tandanya NFC telah aktif.
tampilan tombol nfc di android

Baca juga: cara top up shopeepay.

Di iPhone

Tidak hanya Android, pengguna iPhone juga dapat memanfaatkan teknologi canggih ini di perangkatnya. Dengan mengikuti beberapa langkah sederhana sudah dapat mengaktifkan dan memakai NFC untuk berbagai pembayaran non tunai. Langkah-langkah aktivasinya antara lain:

  1. Carilah menu pengaturan di iPhone masing-masing yang bertuliskan “Settings”.
  2. Klik pada pilihan “Control center”.
  3. Cara mengaktifkan NFC berikutnya adalah menggeser layar ke arah bawah sampai menemukan tulisan “NFC tag reader”.
  4. Pada pilihan tersebut ada lingkaran yang masih mati, tandanya belum aktif. Untuk mengaktifkannya, geser ke arah samping sehingga warnanya berubah menjadi hijau.
  5. Jika sudah berubah hijau, tandanya NFC telah berhasil diaktifkan.
  6. Opsi lainnya untuk menggunakan NFC bagi pemilik iPhone adalah mengakses App Clip. Aplikasi ini bisa didownload langsung melalui App Store. Jadi ketika hendak bertransaksi, bisa langsung membuka aplikasinya lalu memilih metode pembayaran NFC.

Lihat juga: Cara Transfer GoPay ke DANA.

Akhir Kata

Itulah penjelasan mengenai cara mengaktifkan NFC, baik melalui Android maupun iPhone. Tidak ada lagi hambatan bagi semua pengguna smartphone. Sebab, berbekal ponsel pintar serta saldo yang mencukupi sudah bisa menjangkau banyak kebutuhan. Sangat efisien waktu dan tenaga.

Artikel Terkait:

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar