Driver HP Laserjet 1020

Teknologi Laser Jet pada printer mulai dikembangkan oleh HP (Hewlett Packard) sejak tahun 80-an dan hingga sekarang sudah banyak seri printer Laser Jet yang telah diproduksi. Salah satu contohnya adalah printer HP Laserjet 1020 yang dirilis di tahun 2005 dengan fungsi tunggal.

Penerus dari printer seri LaserJet 1012 tersebut memiliki fitur cetak bewarna hitam putih atau monochrome. Alhasil penggunaannya cukup affordable dan mampu memangkas biaya dengan kualitas cetakan yang terbilang tajam. Printer tersebut mampu digunakan di komputer modern saat ini dengan cara mendownload dan menginstall driver printer sesuai sistem operasi yang digunakan.

Bahkan untuk OS terbaru seperti windows 11 pun masih bisa compatible. Untuk mempermudah maka kami akan share driver terbaru resmi dari HP.

Download Driver HP Laserjet 1020

Nama Driver Printerhp LJ 1020 Full Solution
Versi1601
SupportWindows XP, 7, 8, 8.1, 10, 11 (32bit/64bit)
Linkvia Google drive

Cara Install Driver Printer HP Laserjet 1020 Tanpa CD

  1. Buka folder atau lokasi file driver printer HP Laserjet 1020 yang telah didownload,
  2. Klik kiri dua kali pada file instalasi driver tersebut, kemudian file akan diekstrak secara otomatis,
  3. Tunggu hingga proses extract selesai dan halaman awal instalasi driver akan ditampilkan,
  4. Klik menu Install, kemudian halaman License Agreement akan ditampilkan,
  5. Centang pada bagian I accept the terms in the license agreement,
  6. Klik tombol Next, lalu muncul instruksi untuk menghubungkan printer ke komputer,
  7. Hubungkan printer menggunakan kabel USB printer ke komputer,
  8. Tunggu beberapa saat selagi komputer mendeteksi otomasi keberadaan printer dan menjalankan proses instalasi drivernya,
  9. Hilangkan centang pada bagian Print Test Page ketika muncul jendela Congratulations! Software installation complete,
  10. Biarkan centang pada bagian Register your product,
  11. Klik tombol Finish, jika pengguna diarahkan ke halaman browser untuk registrasi maka pengguna bisa menutup browsernya jika tidak ingin meregistrasi printer pada saat itu,
  12. Klik tombol Exit untuk menutup jendela instalasi driver, dengan begitu printer HP Laserjet 1020 sudah siap untuk dipakai.
Menu awal driver hp laserjet 1020

Pengguna juga boleh menyalakan printer terlebih dahulu dan menghubungkan kabel USB printer ke komputer sebelum instalasi driver dilakukan.

Simak juga: Driver Printer HP ink tank 315.

Cara Print dengan hp laserjet 1020

  1. Pastikan driver printer HP Laserjet 1020 sudah terinstall di komputer,
  2. Tekan tombol power pada printer untuk menyalakan printer,
  3. Koneksikan printer ke komputer dengan menggunakan kabel USB printer,
  4. Taruhlah kertas sesuai dengan ukuran kertas yang diinginkan ke dalam tempat kertas printer,
  5. Buka file yang hendak diprint, sebagai contoh file yang diprint berbentuk Microsoft Word,
  6. Klik pada menu File yang terletak di pojok kiri atas jendela Ms Word,
  7. Pililh menu Print,
  8. Atur format printer sesuai dengan yang diinginkan seperti jumlah halaman, orientasi kertas, dan lain sebagainya,
  9. Pilih jenis printer yang teradapat di bagian Printer sesuai dengan printer yang digunakan, dalam hal ini pilih printer HP Laserjet 1020,
  10. Klik tombol Print maka dokumen akan mulai dicetak.

Baca juga: Driver HP Deskjet 1515.

Sebagai catatan saja bahwa printer HP Laserjet 1020 bisa digunakan untuk mencetak dokumen bolak-balik atau duplex printing pada aplikasi Ms Word dengan mengikuti petunjuk yang telah diberikan.

Lihat juga driver lainnya: Driver HP Laserjet P1102.

Penutup

Fungsi tunggal yang ada pada printer HP Laserjet 1020 terbilang sudah cukup mampu dalam hal menyelesaikan berbagai macam pekerjaan dengan kualitas yang oke dan juga irit. Instalasi driver printer yang mudah dan dukungan driver terhadap sistem operasi komputer masa kini juga menjadi nilai tambah tersendiri bagi penggunanya.

M. Hernawan
Web developer yang juga suka dengan dunia sysadmin. Pernah belajar Teknik Informatika di Indonesia.

Kirim Komentar