Harga Huawei Pura 70 Ultra, Spesifikasi Dan Review

hp huawei pura 70 ultra

Huawei memang sering kali merilis hp flagship dengan kualitas kameranya yang patut diacungi jempol. Sebut saja hp Huawei P70 Pro dan yang baru dirilis belakangan ini adalah hp Huawei Pura 70 Ultra. Kali ini Huawei tidak menggunakan huruf P seperti yang ada pada hp sebelum-sebelumnya baik itu Huawei P20 series, P30 series maupun P60 series.

Huawei kini menggunakan istilah Pura yang diambil dari kata pure atau purity yang berarti murni, menunjukkan bahwa hp ini adalah hp chapter terbaru dan terunik dari Huawei.

Selain menonjolkan kameranya masih ada banyak bagian-bagian yang tak kalah menarik dari hp ini baik dari sisi desain, layar hingga performanya. Supaya tidak penasaran langsung saja simak spesifikasi dan review lengkap hp Huawei Pura 70 Ultra berikut!

Harga Huawei PURA 70 ULTRA

SpesifikasiHarga
RAM 16 GB/512 GBRp 22.799.000
RAM 16 GB/1 TBRp 25.199.000

Spesifikasi Lengkap Huawei PURA 70 ULTRA

SpesifikasiDetail
CPUKirin 9010
RAM16 GB RAM
Memori Internal512 GB, 1 TB
Kamera Depan13 MP
Kamera Belakang50 MP + 50 MP + 40 MP
BateraiLi-Po 5200 mAh
JaringanGSM / HSPA / LTE / 5G / CDMA / CDMA2000
Ukuran Layar6,67”
Dimensi162,6 mm x 75,1 mm x 8,4 mm
Berat226 gram

Review Lengkap

Desain dan Dimensi

desain huawei pura 70 ultra

Kesan awal saat melihat hp ini memang desainnya nampak lain daripada yang lain terutama ketika melihat bagian belakangnya.

Material body belakangnya seperti menggunakan bahan vegan leather dengan tambahan corak garis-garis menyilang yang unik.

Frame kamera hp juga terlihat gahar dan didesain menonjol dengan warna layaknya cermin serta berbentuk custom alias tidak kotak ataupun bulat.

Feel hp saat dipegang terasa mewah dan cukup nyaman meskipun beratnya mencapai 226 gram. Sementara panjang hp berkisar 162,6 mm dengan lebar 75,1 mm dan teba 8,4 mm.

Sudut-sudut hp dibuat melengkung atau rounded dan terdapat tulisan Huawei yang mengkilap di belakang bodynya.

Jika dilihat dari sisi samping sekilas mirip seperti iPhone X atau iPhone 11 karena didesain cekung dan frame body hp dibuat glossy.

Di sebelah kanan hp ada tombol volume dan tombol power yang warnanya merah, di bagian atas ada lubang mic, garis antena dan IR blaster.

Lalu di sisi bawahnya terdapat lubang mic, lubang speaker, port USB type C dan slot dual SIM yang sayangnya tidak bisa ditambah memory eksternal.

Untuk pilihan warna hp yang tersedia ada 4 macam antara lain ada warna Hitam, Coklat, Putih dan Hijau.

Body hp juga sudah mengantongi sertifikasi IP68 yang membuatnya tahan debu dan tahan air sedalam 2 meter selama 30 menit.

Kamera

Bicara tentang hp huawei pasti hal pertama yang terlintas di pikiran kita adalah kameranya yang punya kualitas terbaik.

Bagaimana tidak hingga artikel ini dibuat performa dari kamera Huawei PURA 70 ULTRA mampu menempati posisi pertama di website Dxo mark.

Bagi yang belum tahu dxomark adalah sebuah situs web yang dikenal luas karena ulasannya yang mendalam dan mampu memberikan analisis teknis mengenai kualitas gambar dan video dari berbagai perangkat.

Meski bukan berkolaborasi dengan leica lagi tapi kali ini Huawei PURA 70 ULTRA menyebut kameranya dengan istilah X-Mage.

Apalagi sistim kamera hp ini juga sudah dibuat berbeda karena lensa kamera utama hp ini bisa muncul saat diaktifkan layaknya lensa-lensa pada kamera digital.

Huawei sendiri mengklaim fitur tersebut bukan sekedar gimmick belaka melainkan untuk menjaga modul kameranya agar tetap tipis karena sensornya besar.

Lensa kameranya tersebut juga bisa otomatis masuk ke dalam jika ditekan untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Menurut klaimnya Huawei lensa kamera tersebut mampu membuka dan menutup secara otomatis hingga 300 ribu kali.

Susunan kamera hp ini terdiri dari kamera utama beresolusi 50 MP, lensa ultrawide beresolsi 40 MP, dan lensa periskop beresolusi 50 MP.

Baik lensa utama maupun lensa periskopnya selain punya resolusi yang sama besar tapi juga sudah dibekali dengan fitur OIS untuk menstabilkan gambar.

Sedangkan untuk lensa selfienya hp Huawei PURA 70 ULTRA mengusung lensa berbentuk punch hole yang resolusinya 13 MP.

Salah satu keunggulan dari lensa utama hp ini adalah mampu menangkap objek yang bergerak sangat cepat bahkan diklaim dapat memotret objek yang kecepatannya hingga 300 km/jam.

Sebagai contoh kamera hp ini bisa memotret baling-baling kipas angin yang sedang berputar tanpa adanya blur.

Untuk hasil fotonya sendiri huawei punya ciri khas warna yang condong kemerah-merahan teruutama saat dipakai di kondisi cahaya terang.

Ketika dipakai memotret malam hari hp ini juga mampu bersaing dengan kamera hp flagship lainnya baik itu Samsung S24 Ultra maupun iPhone 15 Pro.

Warna pada hasil fotonya nampak kuat dan terlihat rapi terutama jika ada cahaya lampu di dalam fotonya maka cahanya terlihat terang.

Perihal perekaman videonya baik kamera depan maupun kamera belakang hp mampu dipakai untuk merekam hingga format 4K 60 FPS.

Layar

Pindah ke bagian layarnya hp Huawei PURA 70 ULTRA telah dibekali dengan layar seluas 6,8 inchi yang berpanel LTPO OLED.

Bezel layarnya sangat tipis dari mulai pojok-pojok layar hingga layar atas bawahnya terlihat mepet ke body.

Tapi lengkungnya tidak terlalu berlebihan sehingga terhindar dari adanya accidental touch atau sentuhan yang tidak sengaja bahkan bisa juga dipasangi dengan screen protector.

Resolusi yang didukung layarnya sudah 1,5 K atau di 2844 x 1260 piksel dan mendukung refresh rate hingga 120 Hz.

Sementara untuk touch sampling rate layarnya mencapai 300 Hz dengan PWM dimming yang mencapai 1440 Hz.

Dari tingkat kecerahan layar hp ini tergolong tinggi karena mencapai 2500 nits dengan kerapatan piksel hingga 460 ppi.

Layar hp Huawei PURA 70 ULTRA sudah terlindungi dengan kaca buautan huawei sendiri yakni kaca Kunlun Glass Gen 2.

Kaca tersebut sudah dibuat lebih kuat dibanding Kunlun Glass generasi pertama, bahkan diklaim 10 kali lebih kuat dari rata-rata kaca hp sekarang.

Selain itu kaca Kunlun Glass generasi kedua ini juga sudah lebih tahan terhadap goresan hingga 300 persen dibanding dengan generasi pertama serta sudah tahan jatuh hingga 100 persen.

Chipset CPU

Masuk ke bagian performanya hp ini sudah menggunakan chipset kelas flagship tapi rasa-rasanya masih belum bisa bersaing dengan chipset-chipset flagship pada umumnya.

Hal itu wajar karena Huawei PURA 70 ULTRA mengandalkan chipset buatannya sendiri yakni Kirin 9010 yang berfabrikasi 7 nm dan sudah mendukung konektivitas 5G.

Diilhat dari skor antutunya sendiri masih belum mencapai 1 juta alias sekitar 960 ribuan sementara chipset flagship lain seperti buatan MediaTek maupun Qualcomm skornya sudah bisa melebihi 1 juta.

Lalu untuk skor geekbench-nya chipset yang satu ini mampu mendapatkan skor single core di kisaran 1300 an dan skor multicore di kisaran 3800 an.

Dipakai untuk main game Mobile Legend hp ini sudah bisa dapat fps stabil di 90 FPS dan settingan grafik yang tinggi.

Main PUBG mobile juga bisa stabil di 60 FPS tapi untuk genshin impact hp ini hanya bisa stabil di 50 an FPS saja.

Performa tersebut nampak seperti chipset Snapdragon keluaran 2 atau 1 tahun lalu karena belum bisa memainkan game-game kekinian dengan settingan rata kanan.

Begitu pula dengan panas yang dihasilkan oleh hp ini saat digeber habis-habisan di mana suhunya bisa mencapai 48-49 derajat celcius.

Padahal panas yang ditimbulkan dari chipset-chipset hp keluaran sekarang biasanya maksimal hanya berkisar di 45 an derajat.

Baterai

Terakhir di bagian baterainya hp Huawei PURA 70 ULTRA telah dibekali dengan kapasitas baterai hingga 5200 mAh.

Pengguna juga sudah bisa mendapatkan charger bawaan yang punya 2 port baik itu port USB type C dan USB type A.

Kecepatan chargernya juga setara dengan hp flagship-flagship yang lain karena sudah support Huawei Super Charge 100 Watt.

Untuk durasi mengecas hp dari nol menuju penuh hanya butuh waktu yang cukup singkat yakni kurang lebih 30 menit saja.

Selain itu terdapat fitur wireless charging yang kecepatannya juga tak kalah kencang yakni mencapai 80 Watt serta support support reverse wireless charging 20 Watt.

Sementara untuk SOT atau screen on time yang didapatkan saat hp dipakai seharian dengan settingan default bisa dapat waktu sekitar 8 jam.

Kesimpulan

Hp flagship terbaru dari Huawei yakni Huawei PURA 70 ULTRA kini berani merilis hp yang punya kamera berkualitas tinggi dengan mengandalkan chipset dan kaca layar buatannya sendiri. Meski begitu sampai saat ini hp huawei terutama hp tersebut belum resmi dirilis di Indonesia dan lagi-lagi huawei belum menyediakan aplikasi Google Play store di dalam hpnya.

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar