Harga Oppo N3 Flip

hp oppo n3 flip tergolong HP yang dirilis dengan harga mahal. Namun spesifikasi yang diberikan adalah salah satu yang terbaik saat ini. Tahun ini oppo lagi-lagi merilis hp lipat versi terbarunya di Indonesia yang dinamakan dengan Oppo N3 Flip. Hanya berjarak sekitar 6 bulan dari tanggal rilis seri sebelumnya yaitu Oppo N2 Flip nampaknya oppo sudah belajar dari yang lalu-lalu.

Biasanya juga hp baru yang dirilis Oppo di Indonesia jaraknya lebih lama dibanding yang dirilis di china sana, tapi kini selisih jarak rilisnya lebih cepat karena hanya terpaut 1 bulan saja. Oppo N3 Flip sendiri sebenarnya sudah mengusung spesifikasi yang lebih bagus dan lebih baru dari seri sebelumnya serta melengkapi apa saja yang menjadi kekurangan hp pendahulunya.

Dibandrol dengan harga 15 jutaan kita pasti penasaran seperti apa spesifikasi detailnya? Untuk itu mari simak review lengkap hp Oppo N3 Flip di artikel berikut!

Harga Oppo N3 Flip

  • RAM 12 GB/256 GB = Rp 15.999.000

Spesifikasi Lengkap Oppo N3 Flip

SpesifikasiDetail
CPUMediatek Dimensity 9200
RAM12 GB RAM
Memori Internal256 GB
Kamera Depan32 MP
Kamera Belakang50 MP + 32 MP + 48 MP
BateraiLi-Po 4300 mAh
JaringanGSM / HSPA / CDMA / LTE / 5G
Ukuran Layar6,8”, 3.26” layar depan
Dimensi (tidak dilipat)166,4 mm x 75,8 mm x 7,8 mm
Dimensi (dilipat)85,5 mm x 75,8 mm x 16.5 mm
Berat198 gram

Review Lengkap

Desain dan Dimensi

oppo n3 flip saat di flip

Perbedaan yang bisa langsung terlihat antara hp Oppo lipat yang terbaru ini dengan seri pendahulunya adalah dari tampilan luarnya. Desain pada bagian lensa kameranya dibuat lebih lebar dengan bulatan lensa berukuran besar sehingga nampak semakin premium.

Tulisan hasselblad yang sebelumnya diletakkan di belakang body hp kini berada di dalam lensa kamera tersebut. Dimensi hp tidak banyak berubah dibanding seri sebelumnya yang mana saat tidak dilipat hp memiliki panjang 166,4 mm dengan lebar 75,8 mm dan tebal 7,8 mm.

Lalu jika hp dalam keadaan dilipat panjang hp berada di 85,5 mm dengan lebar 75,8 mm dan tebal mencapai 16.5 mm.

Satu hal yang baru ada di bagian sisi samping body di mana terdapat alert slider bertekstur yang berfungsi untuk mengubah mode dering menjadi 3 macam yakni vibrate, ring, dan silent.

Masalah ketahanan body hp cukup solid dan masih mempertahankan sertifikasi IPX4 yang menjadikan hp tahan terhadap percikan air. Kekuatan engselnya saat hp ditutup cukup kuat tapi saat hp dibuka sebagian kerja engsel akan otomatis membuka hp dengan sendirinya.

Tersedia 3 pilihan warna yang bisa dipiih pengguna antara lain ada warna Cream Gold, Misty Pink, dan Sleek Black.

Kamera

oppo n3 flip tampak belakang

Di seri yang baru ini oppo akhirnya menyediakan opsi untuk mengakses kamera ultrawide ketika menggunakan layar depannya.

Oppo juga masih berkolaborasi dengan pabrikan kamera terkenal di dunia yakni hassleblad untuk memaksimalkan performa kamera hp ini.

Mengenai setup kameranya hp Oppo N3 Flip bisa dikatakan sebagai hp lipat dengan kamera yang komplit dan mumpuni.

Didesain dengan 3 buah lensa kamera yang diletakkan di dalam satu lingkaran besar membuat tampilan kamera hp semakin rapi. Tiga buah lensa kamera belakang tersebut masing-masing adalah lensa utama berukuran 50 MP, 48 MP lensa ultrawide, dan 32 MP lensa telephoto.

Lalu untuk kamera depannya tidak banyak berubah karena resolusi kamera depan hp masih setia di 32 MP.

Mode kamera yang disediakan lumayan lengkap misalnya saja mode High Res untuk memaksimalkan resolusi kamera, mode Pro, dan masih banyak lagi. Bahkan pengguna juga bisa menampilkan watermark ala-ala kamera hassleblad dengan dua pilihan opsi watermark yang bisa dipilih pengguna.

Untuk hasil fotonya punya karakteristik yang menyenangkan dengan detail menonjol, warna saturasi yang tinggi dan dynamic range yang luas.

Perihal perekaman videonya baik kamera depan maupun kamera belakang hp ini mampu dipakai untuk merekam video maksimal di 4K 30 FPS.

Terdapat viewfinder kamera yang terletak dipojokan layar bernama Dual preview yang memungkinkan pengguna bisa melihat layar dalam hp dan layar luar secara bersamaan. Sayangnya resolusi maksimal yang didapatkan jika mengakses mode tersebut maksimal hanya di 1080p saja.

Hal yang sama juga berlaku bila kita merekam video melalui layar depannya maka maksimal resolusinya hanya di 1080p.

Layar

Bicara tentang hp lipat atau hp flip maka sudah pasti bagian layar covernya yang menjadi ciri khas dari hp ini. Masih memakai bentuk yang sama dengan sebelumnya layar cover hp Oppo N3 flip menggunakan panel AMOLED berorientasi vertikal dan tetap setia di ukuran 3.26 inchi. Namun kini di dalam layar cover tersebut sudah berbentuk app drawer sehingga berbeda dengan seri sebelumnya yang hanya menampilkan halaman tiap halaman.

Secara fungsi tidak hanya widget saja yang bisa diakses tapi beberapa aplikasi bahkan bisa langsung dibuka melalui layar covernya.

Kini lipatan ditengah-tengah layarnya atau yang biasa disebut dengan kris sudah semakin samar sehingga tidak terasa ada pembatas di tengah layarnya.

Spesifikasi layar utamanya juga overall masih sama seperti pendahulunya dari mulai ukurannya yang 6.8 inchi hingga panelnya yang menggunakan panel LTPO AMOLED.

Kecepatan refresh rate layarnya berada di 120 Hz dan mendukung dengan HDR 10+ untuk menghasilkan kualitas layar yang memanjakan mata.

Resolusi layarnya ada di 1080 x 2520 piksel dengan kecerahan layar maksimal di 1600 nits sehingga sangat membantu ketika digunakan di bawah terik matahari. Tak lupa juga layar hp ini sudah lebih tahan terhadap goresan dan lain sebagainya karena mengaplikasikan kaca Corning Gorilla Glass Victus.

Chipset CPU

Masuk ke bagian performa hp ini masih mengandalkan chipset buatan Mediatek tapi kali ini yang terbaru yakni Dimensity 9200 berfabrikasi 4 nm. Dikombinasikan dengan RAM 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB performa yang dihasilkan hp ini sudah pasti memuaskan.

Hasil Tes Benchmark Antutu

Dari angka benchmark menggunakan aplikasi antutu versi 10 di mode power yang standar skor hp ini berada di kisaran 880 ribuan. Sedangkan jika kita mengaktifkan mode High Performance maka skor benchmarknya bisa menyentuh 1 juta lebih.

Di mode standarnya saja untuk menjalankan aktivitas sehari-hari seperti main sosmed, browsing, multitasking sudah terbilang aman.

Sementara untuk aktivitas yang membutuhkan performa lebih seperti main game maka pengguna bisa mengaktifkan mode High performance untuk mendapatkan pengalaman yang lebih memuaskan.

Terbukti saat dipakai main game seperti Honkai star settingan yang didapat bisa di High dengan fps rata-rata 46 an fps. Ketika digunakan untuk game PUBG New State hp ini bisa dapat settingan di mode grafik Ultra dengan fps di 90 FPS.

Baterai

Bagian lain yang tak kalah penting dari hp Oppo N3 Flip adalah baterainya di mana spesifikasi baterai hp tidak banyak mengalami perubahan.

Dengan kapasitas baterai 4300 mAh daya tahan hp ini sudah cukup oke karena bisa standby selama satu hari lebih.

Kecepatan cas hp ini terbilang kencang berkat dukungan fast charging SUPERVOOC 44 Watt yang dikalim bisa dipakai untuk mengecas hp dari nol hingga 50 persen hanya dalam waktu 23 menit saja.

Jika dipakai untuk mengecas baterai dari nol hingga penuh maka hp ini hanya butuh waktu kurang lebih Cuma 1 jam saja.

Saat membeli hp pengguna juga akan mendapatkan charger bawaan dengan daya 67 watt sehingga lebih dari cukup jika dipakai untuk mengecas hp ini. Lihat juga: HP OPPO Terbaru.

Penutup

Dari berbagai kelebihan atau peningkatan yang dimiliki hp ini Oppo nampak serius untuk menjadikan hp Oppo N3 Flip sebagai hp lipat terbaik untuk saat ini.

Bagaimana tidak hp ini sudah dibekali kamera mumpuni berkat kolaborasinya dengan hassleblad, layar cover yang diperbarui, performa yang semakin gahar, serta bagian-bagian lain yang tentunya menarik.

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar