Cara Melihat dan Download Foto Profil IG Full
Cara download foto profil IG menarik untuk diketahui. Pasalnya, beberapa pengguna ingin melihat foto profil lebih jelas atau dalam ukuran yang lebih besar, bahkan HD.
Sayangnya, Instagram tidak memungkinkan penggunanya untuk melakukan hal tersebut. Di Instagram, profil akun tidak bisa diperbesar maupun diunduh untuk menjaga privasi penggunanya.
Namun, meskipun Instagram tidak menyediakan fitur tersebut, tetap ada cara yang bisa dilakukan untuk mengunduh foto profil IG. Simak bagaimana cara download foto profil IG, baik menggunakan dan tanpa menggunakan aplikasi, di bawah ini:
Cara Melihat dan Download Foto Profil IG Menggunakan Aplikasi
Ada berbagai aplikasi yang dapat digunakan jika ingin download foto profil IG, seperti Instant DP, HD Profile Picture Viewer, dan lain-lain. Pelajari apa saja aplikasi yang bisa digunakan dan seperti apa caranya, di bawah ini:
Download Profile Picture (HD)
Aplikasi ini membantu penggunaannya yang ingin menyimpan foto profil IG. Pasalnya, hanya dalam beberapa klik saja, foto profil IG dapat diunduh dengan mudah. Lalu, seperti apa caranya? Ini dia uraiannya:
- Bukalah aplikasi Instagram dan lihat profil IG yang akan diunduh.
- Klik titik tiga yang berada di pojok kanan atas.
- Pilih Salin URL profil.
- Bukalah aplikasi Download Profile Picture (HD), dan klik Tempel.
- Selanjutnya, klik Unduh dan pengguna bisa menikmati gambar profil dalam format HD.
Instant DP
Aplikasi yang sudah diunduh lebih dari 1 juta pengguna ini dapat mengunduh foto profil IG dengan mudah. Melalui aplikasi ini, pengguna bisa menampilkan maupun download foto profil dengan resolusi penuh. Simak seperti apa caranya, di bawah ini:
- Install dan buka aplikasi Instant DP.
- Kemudian, pilih menu Downloads.
- Masukkan username/ nama akun IG pada kolom Search atau pengguna juga bisa paste link akun IG yang ingin di unduh profilnya.
- Selanjutnya, klik Download dan proses pengunduhan pun selesai.
Baca juga: Nama IG Aesthetic, Keren, Lucu Bagus Untuk Cowok dan Cewek.
Cara Download dan Melihat Foto Profil Instagram Tanpa Aplikasi
Bagi yang ingin mengunduh foto profil yang ada di Instagram dengan mudah dan cepat, bisa menggunakan cara yang satu ini. Pasalnya, penggunaannya tidak perlu mengunduh aplikasi ketiga untuk dapat melakukan hal tersebut. Di bawah ini adalah beragam cara yang bisa dicoba:
InstaDP
Ini adalah situs yang memungkinkan penggunanya dapat mengunduh foto profil IG dengan mudah. Bahkan, situs ini juga menyediakan fitur yang menarik, seperti pengunduh Instagram Stories, pengunduh highlights Instagram stories, pengunduh reels, dan lain-lain.
Lihat juga: Cara Ganti Sandi IG.
Keunggulan lainnya dari situs ini adalah penggunaannya yang mudah dan penggunanya bisa mengakses InstaDP dengan gratis. Adapun cara yang bisa dilakukan, yaitu:
- Bukalah situs https://instadp.io/
- Kemudian, pilih menu Instagram Profile Picture Downloader.
- Pada kolom Instagram profile, paste atau tempel link profil Instagram yang fotonya ingin diunduh.
- Jika sudah, klik Get.
- Tunggu beberapa waktu, dan klik Download.
- Selanjutnya, foto profil pun telah berhasil diunduh.
Toolzu
Cara download foto profil IG tanpa menggunakan aplikasi selanjutnya yaitu dengan memanfaatkan situs Toolzu. Situs ini memungkinkan penggunanya untuk mengunduh avatar yang ada di IG.
Bedanya dengan situs sebelumnya adalah pada situs Toolzu, pengguna bisa memilih mode pengunduhan, apakah free, fast, atau high quality. Di bawah ini adalah langkah-langkah yang bisa dilakukan dalam mengakses situs Toolzu:
- Masuk ke situs: https://toolzu.com/downloader/instagram/video/
- Selanjutnya yaitu pilih menu Profile.
- Masukkan link akun IG pada kolom yang sudah disediakan dan klik Download.
- Jika kolom tersebut menunjukkan tanda centang warna hijau, berhari foto profil tersebut dapat diunduh.
- Kemudian, klik Download untuk mengunduhnya.
Simak juga: Aplikasi Download Video Instagram.
IGDownloader
Situs berikutnya yang bisa dijadikan referensi jika ingin mengunduh profil IG yakni IGDownloader. Melalui situs ini, pengguna dapat melihat dan mengunduh foto profil Instagram dalam resolusi yang besar dan dengan kualitas terbaik secara online.
Bahkan, IGDownloader dapat mengunduh video maupun foto pada akun Instagram yang terkunci. Jika penasaran seperti apa caranya, ini dia rinciannya:
- Buka situs https://indownloader.app/profile-picture-downloader.
- Pilih menu Avatar, masukkan link profil IG, dan klik Enter.
- Jika situs tersebut telah memuat foto profil IG, lalu klik Download.
Akhir Kata
Itulah ulasan yang menarik tentang 2 cara download foto profil IG, baik melalui aplikasi maupun tanpa aplikasi. Pengguna bisa memilih salah satu caranya sesuai referensi yang dimiliki.