Cara Private Akun Twitter

Bagi orang-orang yang tidak suka tweet di Twitter dilihat oleh orang-orang yang tidak dikenal, private akun Twitter bisa menjadi solusi yang tepat. Orang-orang biasa juga menyebutnya gembok akun. Dengan mengubah akun Twitter menjadi private, orang-orang yang tidak Anda ikuti tidak akan bisa melihat isi postingan yang telah Anda unggah di akun Twitter tersebut.

Meski saat ini popularitas Twitter semakin meningkat, karena ada banyak hal baru di media sosial ini, tapi tidak menutup kemungkinan masih ada beberapa pengguna yang belum tahu cara mengubah privasi akun Twitternya tersebut. Untuk itu, melalui artikel ini kami akan membagikan cara mengubahnya secara lengkap.

Dulu popularitasnya mungkin kalah dengan Facebook dan Instagram, tapi beberapa akhir belakangan ini Twitter semakin populer di kalangan banyak orang. Salah satu alasannya adalah karena semua berita terkini dapat dilihat pertama kali melalui media sosial ini. Selain itu, media sosial ini juga menyediakan fitur private akun yang patut dicoba.

Cara Private Akun Twitter di Android

menu private akun twitter di android

Bagi orang-orang yang hendak mengubah privasi akun Twitternya menggunakan HP ini, mereka bisa langsung melakukannya dari aplikasi Twitter dengan cara:

  1. Buka aplikasinya dan klik simbol profil yang ada di pojok kiri halaman utama.
  2. Pilih opsi yang bertuliskan “Pengaturan dan Dukungan” untuk masuk ke menu berikutnya.
  3. Setelah itu, pilih opsi lainnya yakni “Pengaturan dan Privasi”.
  4. Pada halaman selanjutnya, klik tombol “Privasi dan Keamanan” dan geser tombol “Lindungi Tweet Anda” pada bagian “Audiens dan Penandaan”.
  5. Klik tombol “Simpan”, maka sekarang akun Twitter Anda menjadi terkunci.

Cara Private Akun Twitter di iOS

Tidak hanya bisa dilakukan dari perangkat Android saja, tapi aktivitas ini juga bisa dilakukan dengan menggunakan perangkat IOS seperti iPad, iPhone, dan lain sebagainya. Meski perangkat yang dipakai dalam hal ini tidaklah sama, tapi kemudahannya tidak akan berbeda. Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukannya:

  1. Login dengan menggunakan email dan kata sandi yang sesuai.
  2. Pada halaman utama akun Anda, klik menu “Profil” yang ada di bagian kiri atas layar.
  3. Kemudian, masuk ke menu “Settings and Support” untuk memilih opsi berikutnya.
  4. Pilih opsi “Settings and Privacy” dan klik tombol “Privacy and Safety”.
  5. Pada bagian paling atas akan ada opsi “Audience and Tagging”, Anda bisa menggeser tombolnya ke arah kanan.
  6. Selesai, privasi akun berhasil diubah.

Cara Gembok Akun Twitter di Laptop dan Komputer

menu private akun twitter di website

Cara gembok Twitter yang terakhir bisa dilakukan dengan menggunakan perangkat laptop maupun komputer. Berbeda dengan kedua cara yang ada di atas, untuk cara yang satu ini tidak bisa dilakukan melalui aplikasinya langsung. Untuk mengubah privasi akun Twitter menggunakan laptop dan komputer, Anda harus melakukannya dari website Twitter dengan cara:

  1. Buka aplikasi browser yang ada di dalam perangkat, lalu masukkan kata kunci “Twitter” pada kolom pencarian.
  2. Setelah masuk ke halaman utama website Twitter, login dengan menggunakan email serta kata sandi yang terdaftar.
  3. Setelah itu, klik menu More di sebelah kiri layar.
  4. Untuk masuk ke halaman selanjutnya, pilih opsi “Settings and Privacy” dan “Privacy and Safety”.
  5. Pada bagian “Audience and Tagging” geser tombolnya ke arah kanan untuk melindungi semua Tweet yang telah diunggah.
  6. Sekarang gembok akun Twitter berhasil diaktifkan.

Lihat juga: Cara Logout Twitter.

Cara Un-Private Akun Twitter dengan Mudah

Terkadang ada beberapa orang yang hanya ingin menggembok akunnya untuk sementara saja, sehingga setelah beberapa hari menggembok akunnya, mereka ingin membuka privasi akunnya lagi. Cara untuk membuka gembok akun Twitter juga tidak kalah mudah dengan cara yang ada di atas, yaitu:

  1. Buka aplikasi Twitter melalui HP maupun laptop, kemudian klik simbol “Profil” yang ada di bagian kiri atas.
  2. Masuk ke menu “Pengaturan dan Dukungan”, lalu pilih opsi di dalamnya yakni “Pengaturan dan Privasi” serta “Pengaturan dan Keamanan”. Jika cara sebelumnya Anda harus menggeser tombol “Lindungi Tweet Anda” ke arah kanan, sekarang Anda harus menggesernya ke arah kiri.
  3. Setelah melakukan langkah tersebut, sekarang Tweet Anda bisa dilihat oleh orang-orang yang tidak dikenal sekalipun.

Kelebihan dan Kekurangan Private Akun Twitter

Sebelum menggembok akun Twitter yang jumlah pengikutnya belum terlalu banyak, Anda harus tahu kelebihan dan kekurangan dari keputusan ini terlebih dahulu. Sebab, akun Twitter yang digembok tidak bisa dilihat oleh orang yang belum Anda ikuti, sehingga hal ini tidak bisa mengundang followers yang lebih banyak. Lalu, apa saja kelebihan dan kekurangan dari hal ini?

Kelebihan Private Akun Twitter

Pertama-tama, kita akan membahas tentang kelebihan private akun Twitter terlebih dahulu. Sebenarnya ada lebih banyak kelebihan dari keputusan ini dibanding kekurangannya, sehingga para pengguna Twitter tidak perlu khawatir. Tak perlu membahas lain halnya lagi, berikut adalah beberapa kelebihan yang dimaksud:

  1. Akun Twitter bisa lebih aman ketika digembok, karena orang-orang yang tidak dikenal tidak bisa membaca maupun mengomentari postingan yang Anda unggah tersebut.
  2. Untuk bisa membaca, retweet, like, dan mengomentari Tweet dalam akun private, orang-orang harus mengikuti akun tersebut terlebih dahulu dan menunggu izin dari pemilik akunnya.
  3. Pemilik akun bisa lebih mudah dalam mengontrol siapa saja yang bisa melihat Tweet pada akunnya tersebut.

Kekurangan Private Akun Twitter

Tidak hanya kelebihannya saja yang harus diketahui oleh para pengguna Twitter yang ingin menggembok akunnya, tapi mereka juga perlu tahu apa saja kekurangan dari keputusan menggembok akun Twitter ini. Berikut adalah beberapa kekurangan dari private akun Twitter yang harus orang-orang tahu:

  1. Kurang cocok untuk akun bisnis, karena dapat mempengaruhi jumlah pengikut akun Twitter. Bahkan, jumlah pengikut dari akun Twitter private juga dapat berkurang seiring berjalannya waktu.
  2. Pemilik akun tidak bisa menjangkau audiens yang lebih luas, sehingga mereka tidak bisa bertemu dengan teman-teman baru di Twitter.

Kesimpulan

Meski ada beberapa kekurangan dari private akun Twitter, tapi hal ini tidak membuat orang-orang enggan untuk menggembok akun Twitternya tersebut. Justru sampai sekarang masih ada banyak orang yang ingin tahu bagaimana cara private akun Twitter. Jadi, semua tergantung pada keputusan diri masing-masing, apakah siap menerima risiko dari keputusan ini atau tidak.

M. Hernawan
Web developer yang juga suka dengan dunia sysadmin. Pernah belajar Teknik Informatika di Indonesia.

Kirim Komentar