Jadwal Jam Fyp Tiktok

Bagi content creator, jadwal FYP TikTok penting untuk diketahui. Pasalnya, dengan mengetahui algoritmanya, maka video yang dibuat memiliki peluang lebih besar untuk muncul di FYP.

Kebanyakan content creator menginginkan video yang dibuatnya masuk FYP. Pasalnya, dengan video tersebut ada dihalaman FYP, maka konten tersebut dianggap viral.

Pasalnya, video tersebut memiliki jumlah viewers yang banyak. Namun, sebelum mengetahui seperti apa jadwal jam FYP TikTok, ketahui dulu pengertian FYP TikTok, di bawah ini:

Apa Itu FYP Tiktok?

Kepanjangan dari FYP adalah For Your Page dan ini merupakan sebuah menu rekomendasi video yang akan tampil saat pengguna membuka aplikasi Tiktok pertama kali. Jika suatu video muncul di FYP, artinya video tersebut viral dan memiliki jumlah viewers yang tinggi.

Dengan begitu, video yang masuk FYP dapat juga disebut konten populer. Biasanya, para pembuat konten Tiktok mengincar video yang dibuat untuk menjadi FYP, terutama yang sedang ingin mengembangkan akun sehingga bisa menghasilkan uang.

Namun, konten-konten yang keluar di FYP akan sesuai dengan kebiasaan serta minat masing-masing pengguna. Dengan begitu, setiap pengguna tidak memiliki FYP yang sama. Adapun video yang tampil di FYP karena beberapa alasan, yakni:

  1. Penggunaan backsound, hashtag, dan caption pada sebuah video.
  2. Pengaturan akun, seperti negara, lokasi, penggunaan bahasa, serta jenis perangkat yang digunakan.
  3. Interaksi pengguna dalam aplikasi Tik Tok, seperti video yang dikomentari, disukai, dan dibagikan.

Jadwal FYP Tiktok

tabel jadwal jam fyp tiktok

Penting untuk memahami algoritma TikTok agar konten yang dibuat bisa masuk FYP, maka. Selain itu, pengguna juga harus tau jadwal posting konten yang tepat agar peluang masuk FYP lebih besar. Adapun rincian jadwal tersebut, yaitu:

1. Senin

Banyak yang mengatakan jika hari Senin bukanlah hari yang pas untuk mengunggah konten TikTok. Pasalnya, di hari Senin, pengguna Tik Tok cenderung memiliki jadwal yang padat.

Agar tetap konsisten mengunggah video, maka hari Senin juga bisa dijadikan sebagai jadwal upload konten. Namun pastikan memilih waktu terbaik, agar video bisa masuk FYP. Waktu tersebut yakni pukul 12:00–13:00 dan pukul 21:00–22:00.

Baca juga: Cara Daftar Tiktok Shop.

2. Selasa

Jadwal FYP TikTok pada hari Selasa yakni sebaiknya pada waktu istirahat, yakni pada pukul 15:00 sampai dengan pukul 16:00 dan 19:00 sampai dengan pukul 21:00. Pasalnya, pada hari ini, mayoritas pengguna TikTok masih berkutat dengan kesibukan dan menyelesaikan pekerjaan yang berlimpah di hari Senin.

3. Rabu

Dibandingkan hari Senin dan Selasa, Rabu adalah hari yang tepat untuk update konten di TikTok. Di hari Rabu, pengguna TikTok akan mulai mencari hiburan di media sosial untuk menghilangkan kejenuhan bekerja sehingga potensi untuk mendapatkan engagement dan viewers video menjadi lebih tinggi.

Dengan begitu, pengguna bisa mengunggah kontennya pada jam 11:00–12:00 serta 20:00–21:00.

4. Kamis

Bagi para content creator, hari Kamis juga tak kalah baik untuk mengupload video TikTok. Pasalnya, load kerjaan hari Kamis biasanya sudah agak senggang dibandingkan hari-hari sebelumnya sehingga mereka memiliki waktu lebih untuk mengakses media sosial.

Jadwal FYP TikTok di hari Kamis yakni suang hari, persisnya pukul 12:00 serta 16:00. Atau, content creator juga bisa upload video pada malam hari, yakni pukul 19:00 serta 21:00.

5. Jumat

Menjelang akhir pekan, biasanya kebanyakan orang tentunya memiliki punya waktu senggang lebih banyak untuk mengakses TikTok. Pengguna bisa upload konten buatannya pada pukul 11:00 – 12:00 serta 19:00 – 22:00.

Simak juga: Cara Daftar Tiktok Affiliate.

6. Sabtu

Meskipun Sabtu termasuk dalam hari libur, namun kebanyakan orang menghabiskan waktunya di hari Sabtu untuk beraktivitas dengan keluarga, teman, maupun rekan kerja. Dengan begitu, pengguna akan membuka TikTok pada waktu tertentu saja.

Untuk mendapatkan engagement yang tinggi di hari Sabtu, content creator bisa mengunggah video pada jam 09.00-11:00 serta 19:00–21:00.

7. Minggu

Jika dibandingkan dengan hari yang lain, jadwal FYP TikTok di hari Minggu cukup fleksibel. Sebagian orang masih berlibur, namun sebagian lainnya cukup menghabiskan waktunya dengan membuka TikTok. Adapun prime time pada hari Minggu yakni 07:00–11:00 dan 16:00 sampai dengan 21:00.

Lihat juga: Cara Centang Biru Di Tiktok.

Akhir Kata

Itulah uraian tentang jadwal FYP TikTok berdasarkan hari dan jamnya. Dengan mengetahui jadwal tersebut, maka content creator akan lebih mudah dalam menyesuaikan waktu upload konten agar videonya viral.

Adi Wirawan
Menyukai dunia fotografi dan teknologi. Pernah belajar teknik komputer dan jaringan.

Kirim Komentar