Cara Menghapus Akun Instagram Lupa Password

Saking banyaknya media sosial yang ada, anda pasti sengaja memberikan password yang berbeda di setiap akun media sosial anda untuk menghindari bahaya yang mungkin terjadi. Hal ini yang sering membuat kita lupa password yang digunakan pada akun media sosial. Seperti halnya instagram. Apalagi jika IG tersebut sudah tidak terpakai bahkan sudah tidak aktif.

Lalu bagaiamana caranya untuk menghapus akun instagram yang lupa pasword tersebut?

Pastinya kita harus bisa login terlebih dahulu ke akun IG tersebut. Kita dapat menggunakan fasilitas lupa kata sandia tau forgot password. Pada fitur tersebut ada 2 pilihan yaitu melalui email atau melalui SMS ke nomor HP kita. Nah, jika nomor sudah tidak aktif maka tentunya pilihan yang bisa digunakan adalah menggunakan email. Langsung saja kita bahas langkah-langkahnya.

Berikut adalah cara menghapus akun instagram yang lupa password di HP atau laptop:

  1. Buka aplikasi browser internet seperti Google Chrome di laptop atau HP.
  2. Buka halaman resmi reset password Instagram pada link ini. Maka akan ada tampilan form untuk memasukkan email atau nomor HP kita.
  3. Ketik alamat email atau nomor HP yang digunakan di Instagram anda. Anda dapat memilih salah satu. Jika nomor HP sudah tidak aktif maka bisa menggunakan email. Namun jika lupa dengan email yang digunakan maka bisa menggunakan nomor HP.
  4. Klik tombol Kirim Tautan Masuk. Maka Instagram akan mengirim link melalui email jika menggunakan email atau SMS ke nomor HP jika menggunakan nomor HP.
  5. Buka email atau SMS dari Instagram tersebut.
  6. Kemudian, klik link yang ada di dalam pesan email atau SMS tersebut. Pada email biasanya berupa tombol berwarna biru dengan tulisan Log in as nama user. Sedangkan pada SMS biasanya berupa link.
  7. Ketikkan kata sandi baru pada tampilan form yang tampil. Ini berguna untuk mengganti password anda.
  8. Klik Ubah Kata Sandi. Maka password anda sudah berubah. Sekarang kita bisa menghapus akun IG secara permanen dengan langkah berikutnya.
  9. Buka halaman resmi Hapus Permanen Akun IG pada link ini.
  10. Pilih alasan anda menghapus akun tersebut.
  11. Masukkan kata sandi anda yang baru diubah tadi.
  12. Klik Hapus.
Menu reset password di instagram

Semua informasi anda akan dihapus secara permanen dalam 30 hari setelah permintaan penghapusan akun dilakukan. Kita masih bisa berubah fikiran jika ingin membatalkan penghapusan hanya dengan login dalam masa 30 hari tersebut. Jika tidak login selama 30 hari tersebut maka akun akan dihapus selamanya.

Simak juga: ukuran feed instagram.

Terkadang permasalahan yang banyak terjadi adalah kita lupa password IG, nomor sudah tidak aktif dan juga lupa email bahkan juga lupa passwordnya. Jika memang benar-benar tidak dapat mengakses nomor HP dan email maka kita sudah tidak bisa berbuat apa-apa lagi. Khususnya jika akun kita tidak sesuai dengan biodata asli KTP kita.

Namun jika akun IG kita sudah populer atau bahkan terverifikasi maka kita bisa menghubungi pihak Instagram melalui menu yang ada pada halaman login. Kita dapat memilih Dapatkan bantuan untuk login lalu pilih Perlu bantuan lain? Setelah itu kita hanya perlu mengikuti petunjuk yang ada pada halaman tersebut.

Lihat juga: Ukuran Story Instagram.

Itulah cara menghapus akun ig yang lupa kata sandi yang paling ampuh. Sebenarnya alurnya hanya reset password lalu melakukan langkah-langkah seperti pada artikel Cara Menghapus Akun Instagram. Setelah itu akun kita dapat dihapus dengan mudah.

Nur Ba'diyatul Isro'iyah
Suka utak-atik aplikasi HP khususnya Android dan selalu mengikuti perkembangan dunia online.

Kirim Komentar